Minggu, 30 September 2012

0 Mengubah / Menukar Klik Kanan dengan Klik Kiri Mouse Memakai Notepad


Dengan komputer tidak selamanya kita harus serius, banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi stress dari pekerjaan atau rutinitas sehari-hari. misalnya dengan meng_isengi Mouse teman dengan menukar fungsi tombol klik kanan dengan klik kiri, sehingga teman akan merasa kebingungan.

Swap/menukar fungsi tombol mouse dapat dilakukan dengan hanya menulis perintah sederhana di Notepad.
Buka Notepad
ketikkan kode berikut :
@echo off
rundll32 user32 ,SwapMouseButton


Kemudian simpan file dengan ekstensi bat misalnya nama filenya mouse.bat


Pada Save as type, pilih All Files
Pada Encoding pilih ANSI

Klik Mengubah / Menukar Klik Kanan dengan Klik Kiri Mouse Memakai Notepad
Filenya mouse.bat ini bisa dicopy ke flashdisk, dicopy di desktop, disimpan di Startup Windows, dll terserah anda, yang pasti kalau file bat sudah dieksekusi/dijalankan maka fungsi klik tombol kiri dan kanan mouse akan tertukar. sehingga yang memakai komputer akan dibuat bingung.

Untuk mengembalikan ke fungsi normal, dapat melalui menu Mouse di Control Panel Windows
Pada Button Configuration, beri centang pada Switch primary and secondary buttons
Klik Apply, klik OK

Cara lain untuk mengembalikan ke fungsi normal adalah dengan merestart komputernya. (file yang bukan disimpan di start up menu, karena kalau disimpan di startup justru setelah direstart akan langsung dieksekusi kembali)

Jumat, 28 September 2012

0 Merubah Teks Menjadi Uppercase, Lowercase dan Propercase



Anda ingin merubah teks atau huruf pada microsoft excel menjadi hurup kapital atau sebaliknya huruf kecil. Kalau pada microsoft word, hal ini sangat mudah dilakukan. Tinggal blog teks yang akan dirubah, kemudian tekan tombol Sift + F3 secara bersamaan.

Namun bagaimana cara melakukannya di microsoft excel? Sebelum kita bahas lebih lanjut kita jelaskan dulu arti atau maksud dari ketiga istialah di atas yaitu Lower Case, Upper Case dan Proper Case.
1. Lower Case adalah format teks dengan huruf kecil semua
2. Upper Case adalah format teks dengan huru besar/ kapital semua
3. Proper Case adalah format teks dengan huruf besar pada setiap awal kata

Nah sekarang bagaimana menerapkannya pada microsoft excel? Kita buat dulu contoh soal yang akan kita kerjakan. Lihat gambar di bawah ini :

Perhatikan kolom yang saya buat. Sengaja saya buat demikian agar lebih mudah dalam memahaminya. “Teks Asal” (A2) adalah contoh teks yang akan kita rubah. Kolom berikutnya adalah penerapan dari format yang kita gunakan. Dengan melihat gambar di atas saja kita suah bisa memahaminya.
Lalu bagaimana caranya?

Membuat Upper Case
Untuk menjadikan teks pada A2 menjadi Upper Case, silakan isikan formula =upper(A2) pada cell (B2). Maka hasilnya akan seperti yang tampak di atas.

Membuat Lower Case
Inilah formula yang digunakan :
=lower(A2)

Membuat Proper Case
Inilah formula yang digunakan :
=proper(A2)

Nah itu adalah formula-formula yang digunakan untuk merubah teks pada micorosoft excel menjadi uppercase, lowercase dan propercase. Semoga bermanfaat.

0 Mengenal Microsoft Excel dan fungsinya


Setiap kita pasti mengenal microsoft excel, yaitu sebuah perangkat lunak yang biasa digunakan dalamperhitungan statistik dan lainnya.

Microsoft Excell sangat membantu kita dalam menyelesaikan permasalahan yang mudah sampai dengan yang rumit dalam bidang administratif khususnya.

Kita dapat dengan mudah membuat rencana penggunaan barang misalnya, ataupun membuat laporan keuangan khusus yang memerlukan perhitungan2 tertentu serta dengan menampilkan gambar dan grafik. Maka semua itu dapat di selesaikan dengan microsoft Excel.

Untuk lebih mengenalnya, berikut beberapa istilah dalam Microsoft Excel :
1. Cell : merupakan bagian terkecil dari worksheet yng dapat diisi dengan jumlah karakter (max. 255 karakter) isi cell dapat berupa value, formula atau text. Contoh : cell A3, cell D5
2. Worksheet (lembar Kerja) : merupakan kumpulan dari 256 kolom dan 65536 baris.
3. Workbook (buku kerja) : merupakan kumpulan dari 256 worksheet (berlabel sheet1 sampai sheet 256)
4. Range : merupakan sekelompok cell yang akan mendapataksi sama sesuai perintah yang anda jalankan. Pemberian alamat/ address dilakukan mulai dari cell sudut kiri atas sampai cell sudut kanan bawah. Contoh : A46 → range mulai dari cell A4 sampai cell D6
5. Alamat Relatif : merupakan alamat yang jika dituliskan kedalam bentuk rumus atau fungsi akan berubah jika dicopy ke cell lain.
Contoh : cell berisi formula A5*6 ,B3 dicopy ke C5 formula pada C5 berubah menjadi B8*6
6. Alamat Semi Absolut : merupakan alamat yang dituliskan dengan tanda $ didepan baris atau kolomsehingga nilai tidak akan berubah.
Contoh : Cell B1 berisi formula $A1*7,B1 dicopy kan ke D5 formula pada D5 menjadi $A5*7
7. Alamat Absolut : merupakan alamat yang dituliskan dengan tanda $ didepan baris dan kolom.tekan tombol F4 untuk menghasilkan alamat absolut pada formula bar. Contoh : cell B1 berisi formula $A$1&5,B1 dicopy kan ke C3 formula pada C3 menjadi $A$1*5
8. Name Box : menunjukkan pada cell/ range yang aktif saat itu. Anda dapat juga membuat nama range melalui kotak nama disebelah kiri formula bar.
Contoh : Holla nama lain range A5:G7

Selain itu, ada juga beberapa Fungsi yang sering digunakan didalam microsoft Excell,diantaranya adalah sebagai berikut :

1. fungsi Sum :
Digunakan untuk menjumlahkan sekumpulan data pada satu range, penulisannya : =SUM(number1,number2,..)

2. Fungsi Average :
Digunakan untuk mencari nilai rata-rata,
penulisannya : =average(number1,number2,…)

3. Fungsi Max :
Digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sekumpulan data, penulisannya : =max(number1,number2,…)

4. Fungsi Min:
Digunakan untuk mencari nilai terendah dari sekumpulan data, penulisannya : =max(number1,number2,…)

5. fungsi Count :
Digunakan untuk menghitung jumlah data dari range yang kita pilih

6. Fungsi Stedev :
Digunakan untuk menentukan standart devisiasi dari suatu range, penulisannya : =stedev(number1,number2,…)

7. Fungsi Var :
Digunakan untuk menentukan nilai varience dari suatu range, penulisannya : =var(number1,number2,…)

Demikianlah postingan kali ini tentang Mengenal Microsoft Excell dan fungsinya, semoga dapat bermanfaat!

Kamis, 27 September 2012

0 Tips Meningkatkan Performa Monitor


Monitor komputer adalah bagian terpenting untuk menampilkan output awal sebelum hasil kerja kita dicetak diatas kertas. Monitor juga sangat vital dalam hal sebagai media editor atas pekerjaan kita. Tanpa monitor kita tidak akan bisa menikmati berbagai layanan fitur multimedia dalam bentuk gambar baik dari internet maupun dari komputer itu sendiri.
Kinerja yang baik tentu akan menambah nilai lebih atas monitor kita. Untuk meningkatkan performa monitor kita dapat melakukan teknik setting performa monitor melalui fasilitas Refresh Rate pada System Properties sistem operasi windows kita.
Refresh rate memiliki fungsi untuk menampilkan banyaknya gambar yang muncul di setiap detiknya. Jika nilainya semakin tinggi maka akan semakin baik, tetapi fitur ini sangat tergantung oleh kemampuan monitor itu sendiri. Semakin bagus sebuah monitor semakin tinggi refresh rate yang dapat dioperasikan.
Untuk melakukan refresh rate pada windows Xp dapat dilakukan dengan cara berikut ini:
1.      Klik kanan pada desktop komputer lalu pilih properties
2.      Klik tab settings kemudian klik menu advanced
3.      Pada kotak yang muncul klik tab monitor
4.      Pada kotak monitor settings, ubah nilai pada screen refresh rate menjadi yang lebih tinggi, misalkan menjadi 75 Hertz atau 85 Hertz. Selanjutnya klik OK
Jika Anda menggunakan monitor jenis CRT (tabung) maka nilai refresh rate yang dianjurkan adalah sebesar 75 Hz atau lebih. Akan tetapi jika monitor Anda mampu menunjukkan refresh rate dengan nilai yang lebih tinggi maka dapat Anda ubah sesuai hal tersebut.
Itulah artikel web Trik Komputer tentang Tips Jago Cara Meningkatkan Performa Monitorsemoga membantu Anda. Terimakasih atas kunjungan Anda, semoga menjadikan belajar komputer online kita bermanfaat. Amin :-)

Rabu, 26 September 2012

0 Tips dan Trik Microsoft Word 2010 (Bagian 2)


Artikel ini adalah lanjutan dari artikel kemarin yang telah kita bahas, mari kita mulai untuk melanjutkannya lagi.

Atur Auto Correct
Pernahkah Anda mengetikkan kata teh yang kemudian berubah menjadi the? Itulah Auto Correct, fitur Auto Correct di MS Word memang sangat berguna jika Anda seringkali membuat dokumen berbahasa Inggris. Anda bisa mengatur Auto Correct dengan klik tab “File” lalu pilih “Options” klik “Proofing” dan klik “Auto Correct Options…” di tab Auto Correct terdapat kolom ketikkan kata yang diinginkan misal teh pilih kata tersebut di kolom bawah dan klik Delete.
Anda juga bisa menambahkan beberapa kata agar bisa diperbaiki secara otomatis oleh MS Word.

Shortcut
Shortcut untuk MS Word memang cukup banyak namun tak perlu menghapal semuanya cukup seperlunya agar dapat membantu kerja Anda. Selain shortcut umum seperti copy, cut, paste, print dll, MS Word memiliki shortcut khusus sendiri yaitu:

Ctrl+Z & Ctrl+Y :
Jika Anda melakukan kesalahan tanpa disengaja Anda bisa memanfaatkan shortcut ini.

Ctrl+Spasi :
Tekan tombol ini jika dirasa suatu kalimat atau paragraph memiliki kesalahan misal, bold, italic, underline, huruf dll agar kembali normal (default). Caranya seleksi kalimat atau paragraph lalu tekan tombol “Ctrl”+Spasi”.

Ctrl+Q :
Tekan tombol ini jika Anda menemukan kesalahan format paragraf, double spasi, spasi tambahan di awal dan akhir paragaf, dll. Caranya seleksi seluruh paragraf lalu tekan kombinasi tombol tersebut.

Alignment
Ctrl+L : untuk mengetik rata kiri.
Ctrl+E : untuk mengetik di posisi tengah (center).
Ctrl+R : untuk mengetik rata kanan
Ctrl+J : untuk merubah susunan paragraf menjadi rata kanan dan kiri (Justify)

Trik Unik
Ingin sekedar mengusili teman kerja Anda atau ingin tahu apa saja yang bisa MS Word lakukan, ketik beberapa kata berikut ini.

=rand (200,99)
Ketik kata di atas lalu tekan “Enter” tunggu selama 3 detik. MS Word akan menampilkan tulisan sebanyak 567 halaman yang berisi komentar dari beberapa karyawan atau orang yang ikut mengerjakan Aplikasi tersebut.

=lorem(7,3)
Dengan mengetikkan kata di atas akan menampikan 3 paragraf yang terdapat dalam teks Lorem Ipsum

=rand.old(7,3)
MS Word akan menampilkan 3 paragraf yang berisi contoh kalimat di teks mesin ketik “The quick brown fox jumped over the lazy dog.”
Nah, mungkin itu sementara beberapa tips yang semoga dapat membantu Anda dalam mengerjakan dokumen di MS Word semakin mudah dan menyenangkan. Ikuti terus blog FastnCheap untuk mendapatkan tips dan trik dari dunia teknologi. Sampai jumpa di tips berikutnya.

Sekian dulu tips dan trik seputar Microsoft Word 2010. Semoga artikel ini dapat bermanfaat baki kita semuannya.

Selasa, 25 September 2012

0 Tips dan Trik Microsoft Word 2010 (Bagian 1)


Siapa yang tak kenal Microsoft Office? Aplikasi buatan Microsoft yang telah banyak dipakai oleh jutaan atau lebih komputer di seluruh dunia ini adalah aplikasi yang wajib di install di Windows. Hampir semua perkantoran, bahkan instansi pemerintahan memakai aplikasi yang terkenal dengan Word, Excel dan Powerpoint-nya ini.
Dan bagi Anda yang seringkali memakai MS Word untuk mengetik dokumen, ada beberapa tips dan trik yang mungkin saja belum Anda ketahui. Mulai dari bekerja secara cepat dan efisien sampai mengusili teman kerja dapat Anda temukan disini.

Seleksi
Mungkin Anda sudah mengetahui cukup klik dua kali untuk menyeleksi satu kata, dan klik tiga kali untuk menyeleksi satu paragraph. Namun untuk menyeleksi satu kalimat cukup tahan tombol “Ctrl” dan klik di kalimat manapun. dan untuk menyeleksi seluruh tabel tahan tombol “Alt” dan klik dua kali.

Membuat tabel
Mungkin selama ini Anda membuat tabel dengan memakai “Draw Table”, kini Anda bisa membuat tabel dengan meng-klik tab “Insert” lalu klik “Table” yang akan menampilkan pop up Insert Table disini Anda tinggal menggeser mouse untuk menentukan jumlah kolom dan hasilnya akan tertampil langsung di dokumen Anda, lalu klik.
Jika ingin membuat satu kolom tabel saja Anda cukup menekan tombol + untuk garis vertical dan – untuk garis horizontal misal “+————+——-+” (tanpa tanda kutip) lalu tekan “Enter”

Menambahkan Comment Box
Jika Anda hendak mengirimkan dokumen ke teman atau relasi kerja Anda, tak perlu menulis panjang lebar penjelasan mengenai kalimat yang mungkin kurang dipahami di email. Cukup dengan menyeleksi bagian dari kalimat lalu klik tab “Review” lalu pilih “New Comment”

Membuat daftar dengan Keyboard
Anda bisa membuat daftar urut dengan nomor atau symbol cukup dengan menekan tombol di keyboard. Misal, menulis nomor urut cukup dengan mengetik 1. kata yang diinginkan lalu tekan “Enter” secara otomatis MS Word akan mengurutkan nomor yang telah Anda ketik tadi.

Memasukkan Screenshot ke MS Word
Salah satu fitur terbaru dari MS Word 2010 yaitu dapat memasukkan Screenshot langsung ke dalam dokumen. Cukuo dengan menekan tombol “Print Screen” pada keyboar lalu klik tab “Insert” klik “Screenshot”.

Menambahkan Bookmark ke Dokumen
Anda sedang membuat tulisan untuk dapat dibaca langsung oleh Bos atau relasi kerja. Cukup tambahkan Bookmark agar mereka dapat lebih mudah membaca seluruh isi dokumen Anda dengan klik tab “Insert” di kolom “Links” klik “Bookmark” ketikkan nama halaman yang diinginkan lalu klik “Add”.
Setelah itu buatlah sebuah halaman khusus untuk daftar isi dokumen Anda. Seleksi salah satu judul halaman dokumen klik tab “Insert” di kolom Links klik “Hyperlink” akan muncul window Insert Hyperlink pilih Place in This Document lalu pilih judul halaman di kolom bookmark yang telah Anda buat lalu klik OK.
Sekarang Anda bisa langsung menuju halaman yang diinginkan dengan meng-klik judul halaman di daftar isi dengan menahan tombol “Ctrl dan klik kiri”.

Mengubah Status Bar
Mungkin Anda tidak menyadari kalo status bar di MS Word juga bisa di ubah sesuai dengan keinginan. Klik kanan status bar Anda akan menemukan banyak konfigurasi yang dapat Anda sesuaikan.


Sekian dulu tips dan triknya kita akan lanjut lg pada pembahasan selanjutnya. Tips dan Trik Microsoft Word 2010 (Bagian 2)

0 Tips Trik Microsoft Word dengan Short Key



Minggu kemarin kita sudah bahas tips dan trik menggunakan mouse. Sekarang kita akan membahas tips trik menggunakan kombinasi tombol keyboard atau biasa disebut short key. kita simak tips trik microsoft word berikut ini :
1.            Menyimpan dengan nama file baru F12
2.            Menyimpan ulang Ctrl + S
3.            Undo / Retype Ctrl + Z / Ctrl + Y
4.            Mengeblok satu baris Shift + anak panah ke bawah
5.            Mengeblok satu kata Shift + Ctrl + Anak panah kanan / kiri
6.            Mengeblok semua Ctrl + A
7.            Format Font Crld + D
8.            Membuat jarak spasi 1 Ctrl + 1
9.            Membuat jarak spasi 1,5 Ctrl + 5
10.        Membuat jarak spasi 2 Ctrl + 2
11.        Membuat teks miring Ctrl + i
12.        Membuat teks tebal Ctrl + B
13.        Membuat garis bawah Ctrl + U
14.        Membuka file Ctrl + O
15.        Menutup lembar kerja Alt + X
16.        Menutup microsoft word Alt + F4
17.        Merubah teks menjadi uppercase / lowercase Ctrl + F3
18.        Membuka Go To Ctrl + G
19.        Mencari teks Ctrl + F
20.        Mereplace teks Ctrl + H
21.        Membuat teks rata kiri Ctrl + L
22.        Membuat teks rata kanan Ctrl + R
23.        Membuat teks center Ctrl + E
24.        Mengembalikan format font ke default Ctrl + Spasi
25.        Membuat dokumen baru Ctrl + N
Itulah beberapa tips dan trik untuk lihat fungsi Short Key yang lainnya silahkan download disini. Demikian tips ini saya buat semoga bermanfaat bagi kita semua.

Kamis, 20 September 2012

0 Tips dan Trik Microsoft Word

Berikut ini saya berikan tips dan trik seputar microsoft word walaupun ini sederhana bisa membantu anda mempermudah dalam menjalankan program ini. Inilah berberapa tips dan trik microsoft word berikut ini :


1.      Mengubah spasi antar huruf Pilih teks yang akan diubah spasinya -> klick Home-> Klik pada group Font pojok kanan bawah yang memiliki tanda panah -> klick tab character spasing-> pada kolom spacing pilih Expanded-> tentukan berapa pt spasi yang diinginkan-> klik OK
2.      Mengubah spasi antar baris Blok paragraf-> klik Home -> pada pojok kanan bawah group paragraf -> pada kolom line spacing tentukan jarak spasi yang diinginkan -> klik OK
3.      Menambahkan Comment Box Jika Anda hendak mengirimkan dokumen ke teman atau relasi kerja Anda, tak perlu menulis panjang lebar penjelasan mengenai kalimat yang mungkin kurang dipahami di email. Cukup dengan menyeleksi bagian dari kalimat lalu klik tab “Review” lalu pilih “New Comment”
4.      Membuat daftar dengan Keyboard Anda bisa membuat daftar urut dengan nomor atau symbol cukup dengan menekan tombol di keyboard. Misal, menulis nomor urut cukup dengan mengetik 1. kata yang diinginkan lalu tekan “Enter” secara otomatis MS Word akan mengurutkan nomor yang telah Anda ketik tadi.
5.      Menambahkan Bookmark ke Dokumen Anda sedang membuat tulisan untuk dapat dibaca langsung oleh Bos atau relasi kerja. Cukup tambahkan Bookmark agar mereka dapat lebih mudah membaca seluruh isi dokumen Anda dengan klik tab “Insert” di kolom “Links” klik “Bookmark” ketikkan nama halaman yang diinginkan lalu klik “Add”. Klik format
6.      Atur Auto Correct Pernahkah Anda mengetikkan kata teh yang kemudian berubah menjadi the? Itulah Auto Correct, fitur Auto Correct di MS Word memang sangat berguna jika Anda seringkali membuat dokumen berbahasa Inggris. Anda bisa mengatur Auto Correct dengan klik tab “File” lalu pilih “Options” klik “Proofing” dan klik “Auto Correct Options…” di tab Auto Correct terdapat kolom ketikkan kata yang diinginkan misal teh pilih kata tersebut di kolom bawah dan klik Delete.
7.      Mengatur jarak tabulasi  Klik pada ruler sesuai dengan keinginan sampai ada tanda hitam pada ruler tersebut
8.      Mengatur word 2007 dengan style 2003 Klik Home -> klik Change Styles -> klik Style Set -> klik word 2003
9.      Mengganti teks dalam jumlah banyak Klik Home -> klik Replace - > pada kolom Find What ketik teks yang akan diganti -> pada kolom Replace With ketk teks penggantinya -> klik Replace All
10.  Memasukkan symbol matematika Klik Insert -> Klik Equation
11.  Membuat Foot Note / Catatan Kaki Klik Preferences -> klik Insert Foote Note
12.  Menghilangkan rurel Klik View -> hilangkan ceklist yang terdapat pada ruler

Itulah beberapa tips dan trik  microsoft word , semoga saja dapat membantu anda mempermudah dalam menjalankannya.

Senin, 10 September 2012

0 Tips Cara Merawat Printer Inkjet Modifikasi



Printer Inkjet
Printer merupakan salah satu kebutuhan yang tidak dapat dipisahkan dari kebutuhan komputer karena printer merupakan perangkat output yang paling sering digunakan untuk mencetak sebuah dokumen atau gambar. Sekarang ini banyak printer yang banyak beredar di pasaran berbagai merek pun muncul seperti : canon, epson, hp, lexmark dan sebagainya, dengan harga yang bermacam mulai dari ratusan ribu hingga puluhan juta rupiah tentu dengan berbagai macam kegunaannya mulai dari mencetak dokumen, mencetak pada kaos (sablon) bahkan bisa digunakan untuk bisnis percetakan.
Yang paling diminati sekarang ini adalah perinter jenis inkjet yan telah di modifikasi (infus) karena dapat mencetak lebih banyak data pada printer pada umumnya , itu karena printer yang telah di modifikasi dapat menyimpan cadangan tinta yang banyak. Printer inkjet yang telah dimodifikasi juga memudahkan pengguna untuk melakukan isi ulang (refill) tinta daripada harus membeli cartridge baru tentu dengan harga yang terjangkau.
Tabung Printer Inkjet
Kelemahan dari printer ini sering terjadi macet dan tidak dapat di gunakan secara maksimal jika kita tidak merawatnya dengan baik dan benar. Inilah tips cara merawat printer inkjet modif yang baik dan benar adalah sebagai berikut:
1.       Simpan tabung tinta dan printer dalam keadaan sejajar, karena jika posisi tabung yang tidak sejajar akan menyebabkan modifikasi printer bermasalah.
2.       Saat memindahkan printer ke tempat lain sebaiknya jepitlah selang tinta dengan karet gelang atau sejenisnya.
3.       Sebelum menyalakan printer bukalah semua tutup tabung tinta, setelah selesai pemakaian sebaiknya tabung ditutup lagi.
4.       Disarankan menghidupkan printer selama 24 jam meskipun tidak melakukan pencetakan, watt printer biasanya kecil, jadi jangan khawatir atas pembengkakan rekening listrik.
5.       Setiap hari usahakan melakukan cleaning menggunakan software yang telah terinstal di komputer.
6.       Setiap minggu usahakan melakukan pencetakan gambar atau tulisan yang mengandung semua warna.
7.       Jangan sekali kali menyimpan tabung tinta di atas badan printer.
8.       Isi ulanglah dengan menggunakan tinta refill dengan merk yang sama untuk tetap mempertahankan kwalitas hasil cetakan dan menghindari bercampurnya tinta dengan merk yang tidak sama karena akan menyebabkan kualitas tinta menurun.
9.       Bersihkan printer dari debu dan kotoran lainnya secara berkala.
Demikianlah artikel ini saya buat, semoga menjadi manfaat dan dapat membantu anda dalam merawat printer inkjet modifikasi. 

Minggu, 09 September 2012

0 Menonaktifkan User Account Control


User Account Control
User Account Control (UAC) adalah salah satu fitur Windows yang membantu anda agar tetap dapat mengendalikan system dengan cara mengkonfirmasi user  (anda sendiri) apakah menyetujui perubahan tersebut atau tidak.
Cara untuk melakukan perubahan Control Pada User Account Control, adalah sebagai berikut :
1.       Buka Control Panel
2.       Klik System and Security
3.       Klik Action Center
4.       Klik Change User Account Control Settings
5.       Lakukan perubahan sesuai dengan keingingan.
6.       Jika sudah selesai, klik tombol OK.
Di bawah ini adalah penjelasan mengenai beberapa pilihan setting yang ada di User Account Control:
Always notify
Jika memilih menu ini, UAC akan memberikan konfirmasi setiap ada perubahan pada system, juga apabila anda sendiri yang melakukan perubahan itu. Pilihan ini sangant cocok digunakan jika anda sering menginstall atau mencoba aplikasi baru di Windows yang belum bisa dipastikan keamanannya.
Default – Notify me when programs try to make changes to my computer
Sama seperti menu diatas,hanya saja bedanya jika anda sendiri yang melakukan perubahan, UAC tidak akan meminta konfirmasi lagi.
Notify me when programs try to make changes to my computer (Do not dim my desktop)
Ini adalah menu baru yang ada pada Windows. Biasanya ketika UAC meminta konfirmasi anda, layar akan redup dan akan muncul kotal box kecil sebagai tanda peringatan. Kotak inilah yang akan anda gunakan untuk melakukan konfirmasi (ya atau tidak). Jika anda memilih setting ini, maka UAC tidak akan meredupkan cahaya pada layar dan langsung memberikan perintah pada Windows untuk melanjutkan tugas.
Never notify
Menu yang terakhir adalah never notify ini adalah pilihan yang paling rawan terhadap serangan malware atau spyware karena anda tidak akan mengetahui jika spyware, malware atau virus sedang mencoba menginsfeksi komputer anda, yang efeknya komputer anda akan menjadi lebih lambat akibat dari pemakaian resource dari malware atau spyware.

UAC akan melakukan konfirmasi pada anda apakah memang diinginkan atau tidak pada waktu akan melakukan perubahan pada Windows. Perubahan tersebut dibagi menjadi beberapa tipe dan setiap tipe akan memberikan konfirmasi yang berbeda. Berikut beberapa tipe konfirmasi yang akan dimintakan kepada anda sebagai pengguna windows beserta icon (Gambar notifikasi) yang muncul pada box dialog, adalah sebagai berikut :
Icon User Account Control
A setting of feature that is part of windows needs your permission to start
Fitur ini sudah disetujui oleh Microsoft sebagai salah satu bagian dari windows dan aman untuk dijalankan. Tetapi jika belum yakin untuk menjalankan fitur ini, anda bisa memblokir fitur ini untuk tidak dijalankan pada komputer yang sedang anda gunakan.
A program that is not part of windows needs your permission to start
Aplikasi anda jalankan telah terverifikasi oleh Microsoft sebagai salah satu aplikasi yang bermanfaat. Tetapi, jika anda sediri tidak ingin menjalankanya anda bisa membatalkan perintah dengan menekan tombol Cancel agar tidak diteruskan.
A program with an unknown publisher needs your permission to start
Kalau muncul kotak box seperti ini, maka aplikasi yang sedang dijalankan belum mendapat verifikasi resmi dari Microsoft. Tapi jika anda yakin kalau program ini tidak berbahaya, anda bisa melanjutkannya dengan memberikan izin agar dijalankan di windows.
You have been blocked by your system administrator from running this program
Kalau yang muncul kotak box peringatan seperti ini, artinya windows telah mendeteksi kalau program yang dijalankan berbahaya dan tidak akan mengizinkan program untuk mengakses system. Untuk menjalankannya anda harus menghubungi administrator dari komputer yang sedang anda gunakan. Biasanya program seperti ini memang program berbahaya yang dapat mengakibatkan kerusakan pada windows anda.

Kesimpulan dari UAC ini adalah dilihat dari banyaknya fitur yang ada pada Windows 7, fitur ini merupakan gebrakan baru dari microsoft karena pada windows sebelumnya Microsoft belum menyertakan fungsi User Account Control. Sampai saat ini, fungsi ini dirasa Cukup ampuh untuk memblokir serangan dari malware atau spyware yang mencoba mengintip data-data penting pada komputer anda.

Buat anda yang belum tau cara mennonaktifkan User Account Control (UAC) inilah sedikit tips dari saya.

Sabtu, 08 September 2012

0 Jaringan Komputer


Pengertian dari Jaringan komputer
Jaringan Komputer
adalah sekumpulan atau beberapa komputer, serta perangkat pendukung komputer lainnya yang saling terhubung dalam suatu kesatuan. Medianya dapat melalui kabel-kabel atau tanpa kabel sehingga pengguna jaringan komputer dapat saling melakukan pertukaran informasi, seperti data dan dokumen, juga dapat melakukan pencetakan pada printer dan perangkat keras/lunak lainnya secara bersama-sama yang terhubung dengan jaringan.
Manfaat yang didapat dalam membangun jaringan komputer, yaitu :
1.       Sharing resources
Tujuan dari Sharing resources agar seluruh program, peralatan / peripheral lainnya yang dapat dimanfaatkan oleh setiap orang tanpa terpengaruh oleh lokasi maupun pengaruh dari pemakai yang ada pada jaringan komputer.
2.       Media Komunikasi
Dengan adanya jaringan komputer memungkinkan terjadinya komunikasi antar pengguna, baik untuk keperluan teleconference maupun untuk mengirim pesan atau informasi yang penting lainnya.
3.       Integrasi Data
Jaringan komputer dapat didistribusikan ke tempat lainnya tanpa harus ketergantungan pada komputer pusat, karena setiap proses data tidak harus dilakukan pada satu komputer saja.
Jenis  Jenis Jaringan Komputer
1. LAN  ( Local Area Network )
Local Area Network (LAN) merupakan jaringan milik pribadi yang ada pada sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer.
LAN sekarang ini sering sekali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation pada kantor / perusahaan / pabrik-pabrik untuk memakai bersama resource (contohnya : printer, scanner dll) juga dapat saling bertukar informasi. LAN dapat dibedakan dari jenis jaringan lainnya berdasarkan tiga karakteristik: ukuran, teknologi transmisi dan topologinya.
2. MAN (  Metropolitan Area Network )
Metropolitan  Area Network (MAN)  pada dasarnya sama seperti LAN hanya saja MAN berukuran lebih besar dan mengunakan teknologi yang sama dengan LAN. MAN biasanya mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel. MAN berfungsi untuk mengatur paket melalui beberapa output kabel,biasanya MAN hanya memiliki sebuah atau dua buah kabel dan tidak mempunyai elemen switching. Eemen switching membuat rancangan menjadi lebih sederhana.
Jaringan Komputer
3. WAN ( Wide Area Network )
Wide Area Network  (WAN) biasanya mencakup daerah geografis yang luas, seperti  sebuah negara atau benua.  WAN terdiri dari kumpulan mesin yang bertujuan untuk mejalankan program-program aplikasi.
Kita menyebut mesin-mesin ini sebagai host. Istilah End System kadang-kadang juga digunakan  dalam literatur. Host dihubungkan dengan sebuah subnet komunikasi (subnet). Tugas dari subnet adalah membawa pesan dari host yang satu ke host yang lainnya. Dengan memisahkan aspek komunikasi murni sebuah jaringan (subnet) dari aspek-aspek aplikasi (host), rancangan jaringan lengkap menjadi jauh lebih sederhana.
Element switching adalah komputer yang khusus dipakai untuk menghubungkan dua kabel transmisi / lebih.
4. Jaringan Tanpa Kabel
Komputer mobile seperti notebook dan personal digital assistant  (PDA), salah satu cabang industri komputer yang paling cepat pertumbuhannya. Banyak komputer jenis tersebut yang sebenarnya telah memiliki mesin-mesin desktop yang terpasang pada LAN atau WAN tetapi karena koneksi kabel tidaklah mungkin dibuat di dalam mobil atau pesawat terbang, maka banyak yang tertarik untuk memiliki komputer dengan jaringan tanpa kabel ini.
5. Internet
Internet adalah Kumpulan jaringan yang terinterkoneksi. Sebenarnya terdapat banyak jaringan didunia ini, yang menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak yang berbeda-beda. Orang yang terhubung ke jaringan sering berharap untuk bisa berkomunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya. Keinginan seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang seringkali tidak kampatibel dan berbeda. Biasanya untuk melakukan hal ini diperlukan sebuah mesin yang disebut gateway guna melakukan hubungan dan melaksanakan terjemahan yang diperlukan, baik perangkat keras maupun perangkat lunaknya.
Manfaat Jaringan Komputer
1.       Resource Sharing, dapat menggunakan sumberdaya yang ada secara bersama-sama. Misal seorang pengguna yang berada 100 km jauhnya dari suatu data, tidak mendapatkan kesulitan dalam menggunakan data tersebut, seolah-olah data tersebut berada didekatnya. Hal ini sering diartikan bahwa jaringan komputer mangatasi masalah jarak.
2.       Reliabilitas tinggi, dengan jaringan komputer kita akan mendapatkan reliabilitas yang tinggi dengan memiliki sumber-sumber alternatif persediaan. contohnya, semua file dapat disimpan ke dua, tiga atu lebih komputer yang terkoneksi kejaringan. Sehingga apbila salah satu mesin rusak, maka salinan di mesin yang lain bisa digunakan.
3.       Menghemat uang. Komputer berukutan kecil mempunyai rasio harga/kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan komputer yang besar. Komputer besar seperti mainframe memiliki kecapatan kira-kira sepuluh kali lipat kecepatan komputer kecil/pribadi. Akan tetap, harga mainframe seribu kali lebih mahal dari komputer pribadi. Ketidakseimbangan rasio harga/kinerja dan kecepatan inilah membuat para perancang sistem untuk membangun sistem yang terdiri dari komputerkomputer pribadi

Jumat, 07 September 2012

0 Tips Menghemat Energi Untuk Komputer dan Laptop


Menghemat Energi Komputer / Laptop
Sekarang ini listrik menggunakan pulsa, tentunya kita harus lebih hemat sehemat mungkin agar pulsa listrik kita tidak cepet habis. Nah untuk mengatasi hal tersebut, berikut berbagi tips cara menghemat energi pada computer dan laptop.

1. Atur Pencahayaan dan Kontras Monitor
Mungkin bagi orang yang awam atau pemula dalam menggunakan komputer, mereka jarang sekali memperhatikan pengaturan monitor mereka. Yang dimaksud dalam hal ini adalah tingkat pencahayaan dan kontras yang diatur terlalu tinggi akan bisa menghabiskan banyak energi. Maka untuk itu anda harus bisa mengatur pencahayaan dan kontras tersebut, untuk mengatur pencahayaan dan kontras monitor tersebut gunakan tombol yang berada di bawah monitor.

2. Matikan Monitor
Tips yang ke-dua adalah dengan mematikan monitor, terutama monitor yang jenisnya adalah jenis CRT (Cathode Ray Tubel), karena monitor jenis tersebut lebih banyak mengkonsumsi tenaga listrik. Jadi, jika anda ingin meninggalkan PC tersebut dalam waktu yang lama, sebaiknya matikan monitor anda.
Anda juga dapat menyetting Windows agar secara otomatis langsung mati dalam beberapa waktu tertentu, itu bisa dilakukan dengan cara, klik “Control Panel-Options”. Dalam “Power Options Properties” klik tab “Power Schemes”. Lalu klik tanda panah di bagian “Power Schemes” lalu pilih “Home/Office desk”. Lalu pilih waktu yang diinginkan pada “Turn Off Monitor” dan klik “Apply” dan “OK”.

3. Matikan Harddisk
Meskipun kita tidak sedang melakukan apa pun pada komputer kita, tapi data anda akan selalu dibaca dari hard disk (oleh sistem operasi dan beberapa aplikasi). Karena alasan ini, hard disk hard disk akan terus menerus berputar dan tentu saja ini akan menghabiskan energi. Jika anda ingin meninggalkan PC anda dalam waktu yang lama, maka sebaiknya matikan hard disk PC anda. Pada “Power Options Properties” lalu klik tab “Power Schmes”. Klik tanda panah di bagian “Power Schemes” dan pilih “Home/Off desk”. Kemudian klik “Turn off hard disk” dan pilih waktunya. Lalu klik “Apply” dan “Ok”.

4. Matikan Peralatan lainnya
Matikanlah peralatan lainnya seperti, speaker, modem eksternal, scanner, Zip drive dan printer. Karena peralatan itu sangat menghabiskan banyak energi. Seringkali orang meninggalkan peralatan tersebut dalam keadaan aktif, bahkan saat kita sedang keluar dalam waktu yang lama.

5. Mode Hibernate
Mode hibernate ini adalah fasilitas untuk melakukan shut down, tapi tidak menutup atau mematikan aplikasi yang sedang kita buka tadi. Hal ini dapat dilakukan dengan cara Mode “Hibernate”. Dengan mode ini, isi memory utama (RAM) akan tersimpan dalam hard disk. Cara melakukan mode hibernate adalah sebagai berikut, pada “Power Options” kliklah tab “Hibernate”. Lalu klik kotak dekat “Enable Hibernation”. Klik juga pada tab “Advanced”. Dalam bagian “When I Press the power button” lalu klik tanda panahnya kemudian klik “Hibernate”. Klik “Apply” dan “Ok”. Setelah itu tekan tombol “Power” pada komputer anda. Mode hibernate sudah berfungsi, tekan tombol “Power” sekali lagi, komputer anda akan menyala dan akan otomatis membuka aplikasi yang telah anda buka tadi.

6. Mode Standby
Agar bisa menghemat energi, sebaiknya pengaturan monitor dan hard disk berada di bagian yang paling rendah pada mode standby. Jika anda ingin meninggalkan PC sebentar, sebaiknya aktifkan mode standby. Namun yang harus anda ketahui adalah, saat mode standby aktif data-data yang belum anda simpan dapat rusak atau hilang kalau PC anda mengalami kerusakan. Sebaiknya simpan dahulu data atau dokumen anda sebelum anda mengaktifkan mode standby ini. Mode standby dapat dilakukan dengan cara, klik “Start-Turn Off computer” lalu klik “Stanby”.

7. Gunakanlah UPS
Gunakanlah selalu alat UPS, karena alat ini bisa membantu penyelamatan data atau shut down saat terjadi mati listrik. Untuk mengatur peralatan UPS dan mengkonfigurasikan alat tersebut “Power Option Properties” lalu pilih tab UPS. Bagian status dalam tab UPS menampilkan perkiraan jumlah menit yang dapat didukung UPS terhadap PC anda. Sebenarnya banyak cara untuk mengkonfigurasikan UPS, namun hal ini tergantung dari model dan kapasitas UPS yang digunakan.

8. Baterai Laptop
Jika anda men-charge baterai laptop, pastikan proses charge-nya selesai. Karena proses charge yang dilakukan setengah-setengah lalu dilanjutkan kembali, itu malah akan menghabiskan banyak energi. Jika anda ingin berpergian, sebaiknya bawa selalu baterai tambaha. Untuk menghemat pemakaian baterai. Anda bisa memanfaatkan feature Hibernate/Suspended atau gunakan soket listrik yang dihubungkan ke stop kontak.

9. Port USB
Jika saat anda menggunakan laptop dan saat itu anda memasukkan salah satu ke port USB di laptop, sebaiknya kalau sudah selesai langsung dilepaskan saja. Karena peralatan yang masih tertancap di port USB, itu juga dapat menghabiskan tenaga pada PC atau laptop anda. Sebaiknya lepaskan alat tersebut bila pemakainnya dirasa sudah cukup.

10. Skema Pemakaian Energi Laptop
Biasanya produsen-produsen laptop juga menyertakan feature dan software power management. Software ini sangat berguna sekali bagi para konsumen laptop, karena software ini mampu mengatur pemakaian baterai dan daya listrik yang sedang digunakan. Di software ini ada beberapa pilihan yang dapat digunakan untuk mengetahui beban hard disk dan energi lain yang sedang digunakan oleh laptop. Di antaranya mengetahui kecepatan prosessor atau pencahayaan monitor yang tepat untuk dapat menghemat baterai. Software ini sekaligus dapat menjadi pengawas bagi kita dalam menggunakan laptop.

0 Sejarah dan Perkembangan Internet


Sejarah dan Perkembangan Internet
Perkembangan Internet berawal pada tahun 1957, melalui Advanced Research Projects Agency (ARPA), dilatarbelakangi oleh terjadinya perang dingin antara Amerika Serikat dengan Uni Soviet (tahun 1957 Soviet meluncurkan sputnik) pada saat itu Amerika Serikat bertekad mengembangkan jaringan komunikasi terintegrasi yang saling menghubungkan komunitas sains dan keperluan militer Amerika Serikat.
Perkembangan Internet yang pertama terjadi pada tahun 1960 adalah ditemukannya packet switching oleh ARPA. Packet Switching merupakan suatu metode untuk mengirimkan data atau pesan denga cara memisahkan pesan yang panjang ke dalam unit-unit kecil (paket) yang berukuran tetap.  Tiap paket berisi data dari user dan info control. Info control berisi info agar paket bisa melalui jaringan dan mencapai alamat tujuan. Pesan yang lengkap disusun ulang ketika sema paket telah sampai.
Perkembangan Internet kedua yang dicatat pada sejarah perkembangan internet adalah pengembangan lapisan protokol jaringan yang sekarang dikenal dengan TCP/IP (Transmission Control Protocol/ Internet Protocol). Protokol adalah suatu kumpulan aturan untuk berhubungan antar jaringan. Yang dikembangkan oleh Robert Kahn dan Vinton Cerf pada tahun 1974. Pprotokol standar dan disepakati secara luas, maka jaringan lokal yang tersebar di berbagai tempat dapat saling terhubung membentuk jaringan raksasa bahkan sekarang ini menjangkau seluruh dunia. Jaringan dengan menggunakan protokol internet inilah yang sekarang disebut sebagai jaringan internet.
Pada tahun 1984 Jaringan ARPANET menjadi semakin besar sejak saat itu dan mulai dikelola oleh pihak swasta, dengan berkembangnya ARPANET maka semakin banyak universitas yang tergabung dan mulailah perusahaan komersial masuk.
Pada Tahun 1990 dalam sejarah perkembangan internet yang ketida adalah terbangunnya aplikasi World Wide Web (WWW) oleh Tim Berners-Lee. Aplikasi World Wide Web membuat semua pengguna dapat saling berbagi bermacam-macam aplikasi dan konten, serta saling mengaitkan materi-materi yang tersebar di internet. Sejak saat itu pertumbuhan pengguna internet meroket.

Pengaruh Perkembangan Internet
Internet telah membuat revolusi baru dalam dunia komunikasi dan teknologi yang tidak pernah diduga sebelumnya. Beberapa Penemuan sebelum iternet seperti telegram, telepon, radio, dan komputer merupakan rangkaian kerja ilmiah yang menuntun menuju terciptanya Internet yang lebih terintegrasi dan lebih berkemampuan dari pada alat-alat tersebut. Internet memiliki mekanisme diseminasi informasi yang mampu menyiarkan informasi ke seluruh dunia dan juga sebagai media untuk berinteraksi antara individu dengan komputernya tanpa dibatasi oleh kondisi geografis.

Perkembangan Sejarah intenet dapat dibagi dalam empat aspek yaitu
Pertama adalah aspek evolusi teknologi yang dimulai dari riset packet switching (paket pensaklaran) ARPANET (berikut teknologi perlengkapannya) yang pada saat itu dilakukan riset lanjutan untuk mengembangkan wawasan terhadap infrastruktur komunikasi data yang meliputi beberapa dimensi seperti skala,performannce/kehandalan, dan kefungsian tingkat tinggi.
Kedua adalah aspek pelaksanaan dan pengelolaan sebuah infrastruktur yang global dan kompleks.
Ketiga aspek sosial yang dihasilkan dalam sebuah komunitas masyarakat besar yang terdiri dari para Internauts yang bekerjasama untuk terus membuat dan mengembangkan teknologi yang satu ini.
Keempat aspek komersial yang dihasilkan dalam sebuah perubahan ekstrim namun efektif dari sebuah penelitian yang mengakibatkan terbentuknya sebuah infrastruktur informasi yang besar dan berguna. Internet sekarang sudah merupakan sebuah infrastruktur informasi global, yang awalnya disebut “the National atau Global atau Galactic Information Infrastructure” di Amerika Serikat. Sejarahnya sangat kompleks dan mencakup banyak aspek seperti teknologi, organisasi, dan komunitas. Dan pengaruhnya tidak hanya terhadap bidang teknik komunikasi komputer saja tetapi juga berpengaruh kepada masalah sosial seperti yang sekarang kita lakukan yaitu kita banyak mempergunakan alat-alat bantu on line untuk mencapai sebuah bisnis elektronik (electronic commerce), pemilikan informasi dan berinteraksi dengan masyarakat.

Kamis, 06 September 2012

0 Tips Membeli Komputer Rakitan Komputer


Tips Membeli Komputer Rakitan
Komputer rakitan yaitu  kita bebas memilih parts atau komponen yang kita inginkan sesuai dengan kebutuhan kita yang setelah itu kita rakit menjadi satu kesatuan sehingga memiliki fungsi komputer seutuhnya.
Kenapa kita biasanya memilih komputer rakitan, karena dengan merakitnya sendiri kita dapat mendapatkan spesifikasi yang sesuai dengan kebutuhan kita tentunya dengan harga yang terjangkau dengan kantong kita. Inilah beberapa tips yang mungkin bisa membantu dalam membangun komputer indaman anda.

1.       Memilih Processor
pilihan yang sangat umum saat ini adalah AMD dan intel. Processor AMD biasanya di khususkan untuk para gamer dan orang-orang yang suka pada desain grafis terutama 3d, sedangkan Processor intel handal untuk segala kebutuhan biasanya digunakan untuk kantor, kegiatan sehari-hari dan untuk server  warnet.

2.       Motherboard
Begitu  banyak variasi dan macam fiturnya sehingga kita kadang bingung untuk memilihmya. Untuk Motherboard sebaiknya pilih merk yang sudah tebukti handal sperti  : Abit, ASUS, MSI, Foxconn, Intel.

3.       VGA card
 VGA card menentukan kualitas gambar dan render biasanya untuk 3D. Ada dua port untuk VGA; yang pertama adalah PCI-Express (PCI-X) adalah teknologi terbaru dan menawarkan 2 kali kecepatan AGP dan Biasanya PCI-X sudah banyak terdapat di motherboard terbaru dan yang kedua adalah AGP biasanya dipakai untuk bekerja office Dan jika dana anda terbatas, VGA card tambahan ini bisa diabaikan jika anda susah memiliki Motherboard built in VGA card.

4.       Memory
Memory atau RAM adalah tempat penyimpanan sementara berkecepatan tinggi. Saat ini yang tersedia di pasaran adalah jenis DDR-1, DDR-2 dan DDR-3. Pililah memory yang sesuai dengan motherboard yang anda beli. DDR-3 jelas lebih cepat daripada DDR-2 dan DDR-1 dengan harga yang tidak jauh berbeda tentunya.

5.       Harddisk
Apabila  motherboard anda mendukung SATA jangan ragu2 gunakan SATA karena Port IDE lama kurang ergonomis dan kalah cepat dibanding SATA dan Harganyapun juga tidak jauh berbeda. Untuk size itu terserah dengan kebutuhan anda anda.

6.       Soundcard
Motherboard  sekarang ini kebanyakan sudah dilengkapi dengan soundcard built ini. Jadi kemungkinan anda tidak usah membelinya. Kecuali apabila anda seorang profesional di bidang musik atau ingin merasakan suara yang dahsyat tentu anda dapat membeli soundcard add on yang jauh lebih handal seperti Soundblaster Audigy.

7.       Power Supply
PSU (power supply unit) memiliki unit yang beragam, dari yang murah sampai yang mahal. Semakin mahal tentu saja semakin stabil pasokan listrik dan semakin awet komponen PC anda. Biasanya PSU standar sudah bersama dengan casing yang bisa anda pilih sesuai selera.

8.       Sisanya adalah aksesoris
Aksesoris banyak ragamnya seperti : CD-ROM/DVD-ROM, CDRW/Combo/DVD-RW, Speaker, Monitor, Casing, UPS, Camera, Mouse, Keyboard, Printer, dan sebagainya itu terserah selera anda. Apapun merknya, tidak akan mempengaruhi kinerja atau kecepatan PC yang telah anda rakit tadi belilah sesuai kebutuhan dan selera anda.

9.       Terakhir adalah software.
Komputer rakitan tidak disertai software operating system asli sehingga anda harus membelinya, jika anda memiliki dan terbatas anda bisa membeli yang bajakannya. Tapi jika anda mau aman gunakan Open Source Operating System atau sering kita sebut dengan nama Linux.

0 Mengenal Virus Komputer


Mengenal Virus Komputer
Pengertian Virus
Virus komputer adalah suatu program komputer yang dibuat untuk menulari program-program atau data lainnya, menggadakannya atau menyalin dirinya, mengubah, memanipulasinya bahkan sampai merusaknya.  Virus komputer juga dapat membuat komputer yang terkena virus menjadi lambat, membuat pengguna komputer merasa terganggu, maupun tidak menimbulkan efek sama sekali.

Jenis – Jenis Virus
1.       Virus Makro
Virus ini ditulis dengan bahasa pemrograman dari suatu aplikasi bukan dengan bahasa pemrograman dari suatu Operating System. Virus ini dapat berjalan apabila aplikasi pembentuknya dapat berjalan dengan baik. Sebagai contoh jika pada komputer mac dijalankan aplikasi Word, maka virus makro yang dibuat dari bahasa makro Word dapat bekerja pada komputer bersistem operasi Mac ini.
2.       Virus Boot Sector
Virus Boot sector ini sudah umum sekali menyebar. Virus ini dalam menggandakan dirinya, akan memindahkan atau menggantikan boot sector asli dengan program booting virus. Sehingga saat terjadi booting maka virus akan diload ke memori dan selanjutnya virus akan mempunyai kemampuan mengendalikan hardware standar (contoh : monitor, printer dsb) dan dari memori ini pula virus akan menyebar ke seluruh drive yang ada dan yang terhubung ke komputer (contoh : floopy, drive lain selain drive c:).
3.       Stealth Virus
Virus ini akan menguasai tabel interrupt pada DOS yang sering kita kenal dengan "Interrupt interceptor". Virus ini berkemampuan untuk mengendalikan instruksi-instruksi level DOS dan biasanya mereka tersembunyi sesuai namanya baik secara penuh ataupun ukurannya.
4.       Polymorphic Virus
Virus ini Dirancang buat mengecoh program antivirus, artinya virus ini selalu berusaha agar tidak dikenali oleh antivirus dengan cara selalu merubah rubah strukturnya setiap kali selesai menginfeksi file/program lain.
5.       Virus File/Program
Virus ini menginfeksi file-file yang dapat dieksekusi langsung dari sistem operasi, baik itu file *.EXE, maupun *.COM biasanya juga hasil infeksi dari virus ini dapat diketahui dengan berubahnya ukuran file yang diserangnya.
6.       Multi Partition Virus
Virus ini merupakan gabungan dari virus boot sector dan virus file. Artinya pekerjaan yang dilakukan berakibat dua, yaitu dia dapat menginfeksi file-file *.EXE atau *.COM dan juga menginfeksi boot sector.

Beberapa Cara Penyebaran Virus
1.       Flashdisk, media storage R/W
2.       Jaringan ( LAN, WAN,dsb)
3.       WWW (internet)
4.       Software yang Freeware, Shareware atau bahkan Bajakan
5.       Attachment pada email, transfering file

Kriteria Virus
Suatu program dapat disebut sebagai suatu virus apabila memenuhi minimal 5 kriteria berikut :
1.       Kemampuan untuk mendapatkan informasi
2.       Kemampuan memeriksa suatu program
3.       Kemampuan untuk menggandakan diri
4.       Kemampuan mengadakan manipulasi
5.       Kemampuan Menyembunyikan diri

Penangulangannya
1.       Inilah Langkah-Langkah untuk mencegahan penyebaran virus. Sebagai berikut :
              a.         Protect komputer anda dengan antivirus yang memiliki update terbaru, jangan lupa untuk menyalakan auto-protect maka komputer anda terlindungi.
              b.         Selalu melakukan scanning pada semua media penyimpanan(Internal dan eksternal) yang akan digunakan.
              c.          Gunakanlah Firewall, Anti-spamming, dsb untuk di kombinasikan dengan antivirus jika   anda terhubung langsung ke Internet.
              d.         Waspadalah terhadap fle-file yang mencurigakan, contoh : file dengan 2 buah exstension atau file executable yang terlihat mencurigakan.
              e.         Untuk software freeware + shareware, ada baiknya anda mengambilnya dari situs resminya.
               f.          Gunakan software-software open source.

2.       Inilah Langkah-Langkah Apabila Komputer anda telah Terinfeksi virus
              a.         Deteksi dan tentukan dimanakah kira-kira sumber virus tersebut apakah di flashdisk jaringan, email dsb. Jika anda terhubung ke jaringan maka ada baiknya anda melepas kabel atau mendisable komputer  sementara.
              b.         Identifikasi dan klasifikasikan jenis virus apa yang menyerang pc anda, dengan cara gejala yang timbul, misal : pesan, file yangcorrupt atau hilang dsb
              c.          Scan dengan antivirus. Bersihkan virus tersebut, Setelah anda berhasil mendeteksi dan mengenalinya maka usahakan segera untuk mencari removal atau cara-cara untuk memusnahkannya di situs-situs yang memberikan informasi perkembangan virus tersebut. Hal ini perlu dilakukan apabila antivirus dengan update terbaru anda tidak berhasil memusnahkannya.
              d.         Jika semua telah dicoba dan tidak berhasil maka anda harus  memformat ulang komputer anda .

 

Computer Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates